Pentingnya Penerapan ISO Pada Perusahaan

Pentingnya Penerapan ISO Pada Perusahaan


Lembaga Sertifikasi ISO - Saat ini banyak perusahaan yang ingin mendapatkan sertifikat untuk standar manajemen sistem ISO,  baik itu ISO 9001, ISO 14001, OHSAS 18001 dan lain sebagainya. Alasan umum sertifikasi itu adalah adanya keinginan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional di perusahaan. 

Perusahaan mungkin memutuskan untuk melakukan sertifikasi karena berbagai alasan, seperti misalnya sertifikasi dapat menjadi persyaratan kontrak atau peraturan jual beli diperlukan untuk memenuhi preferensi pelanggan termasuk dalam konteks program manajemen risiko, dan membantu memotivasi staf dengan menetapkan tujuan yang jelas untuk pengembangan sistem manajemen, maupun untuk tender.

Perusahaan yang telah menerapkan ISO bisa menjaga konsistensi mutu produk/ jasa yang telah diklaim. Akhirnya dapat mengurangi komplain dari para pembeli ataupun pengguna jasanya. ISO juga menjadi alat pemasaran ataupun promosi dalam kegiatan bisnis, dan ikut meningkatkan image perusahaan . Perusahaan yang telah menerapkan ISO secara otomatis kredibilitas dan image perusahan semakin meningkat. Tidak hanya itu, perusahaan yang menerapkan ISO memperoleh manfaat eksternal berupa pengakuan dari masyarakat yaitu konsumen, reputasi perusahaan, dan peningkatan permintaan konsumen/pasar. Perusahaan yang menerapkan ISO juga memperoleh manfaat internal berupa peningkatan kesadaran mutu karyawan, peningkatan efisiensi operasi, dan pengurangan biaya (akibat produk gagal).

Demikianlah informasi mengenai Pentingnya Penerapan ISO pada Perusahaan, semoga apa yang bisa kami berikan diatas dapat bermanfaat.

Comments

Popular posts from this blog

Manfaat Mengikuti Training Lead Auditor ISO

Beberapa Kesalahan Dalam Implementasi ISO 9001